MANUSIA DAN KEBUDAYAAN

MANUSIA DAN KEBUDAYAAN
  • Ø Pengertian Manusia

Manusia merupakan makhluk ciptaan tuhan yang paling sempurna, baik secara fisik maupun akal. Lebih dari itu, Tuhan menjadikan manusia sebagai khalifah atau pemimpin di bumi ini. Dimana menjadi pengatur dan penjaga kelestarian bumi ini.
Manusia itu terdiri dari empat unsur yang memiliki keterkaitan antara satu dengan yang lain. Yaitu : Jasad , hayat, ruh, dan nafs. Pada hakekatnya manusia itu merupakan makhluk ciptaan Tuhan yang terdiri dari jiwa dan tubuh sebagai satu kesatuan yang utuh. Jika terpisah maka manusia dikatakan mati tubuhnya. Selain itu manusia juga merupakan makhluk hayati yang budayawi yang terkait dengan lingkungan dimana manusia itu berpijak. Oleh karena itu manusia harus berinteraksi dengan lingkunganya karena manusia tak akan mampu hidup sendiri.
  • Ø Pengertian Budaya

Menurut antropog terkemuka yaitu Melville J. Herkovits dan Bronislaw Malinowski budaya adalah segala sesuatu yang terdapat di dalam masyarakat ditentukan dari apa yang dimiliki oleh masyarakat itu sendiri.
Kebudayaan dapat pula diartikan sebagai himpunan pengalaman yang dipelajari, mengacu pada pola-pola perilaku yang ditularkan secara sosial, yang merupakan kekhususan kelompok sosial tertentu (Keesing, jilid I, 1989; hal 68)
Berikut ini adalah definisi kebudayaan dari para ahli antropolog yaitu:
1.      E.B Tylor(1871)
Kebudayaan adalah kompleks yang mencakup pengetahuan, kepercayaan, kesenian, moral , hokum adat istiadat dan kemampuan – kemampuan lain serta kebiasaan-kebiasaan yang didapatkan oleh manusia sebagai anggotamasyarakat.
2.      Selo Sumarjan Soemardi
Kebudayaan sebagai semua hasil karya , rasa, cipta masyarakat.

3.      Sutan Tkdir Alisyahbana
Kebudayaan adalah manifestasi dari cara berfikir , hal ini amat luas apa yang disebut kebudayaan, sebab semua laku dan perbuatan tercakup di dalamnya, dan dapat diungkapkan pada basis dan vara berfikir, perasaan juga maksud pikiran.
4.      Koentajaraningrat
Kebudayaan diartikan keseluruhan gagasan dan karya manusia yang harus dibiasakannya dengan belajar beserta keseluruhan dari hasil budi pekertinya.
Jadi secara umum kebudayaan dapat diartikan sebagai segala sesuatu yang dihasilkan oleh akal budi (pikiran) manusia dengan tujuan untuk mengolah tanah atau tempat tinggalnya atau dapat pula diartikan segala usaha manusia untuk melangsungkan dan mempertahankan hidupnya didalam lingkungannya.
Ada tujuh unsure Budaya yang dikemukakan oleh C. Kluckhohn yaitu ;
·         System Religi, yaitu hubungan manusia terhadap Sang Pencipta dan lahirlah system kepercayaan yang sekarang dikenal menjadi agama.
·         Sistem Organisasi kemasyarakatan yaitu manusia sebagai Homo Socius
·         Sistem pengetahuan yaitu manusia sebagai Homo Sapiiens
·         Sistem mata pencaharian hidup dan system-sistem ekonomi
·         Sistem teknologi dan peralatan yaitu manusia sebagai Homo faber
·         Bahasa yaitu manusia sebagai Homo longuens
·         Kesenian yaitu manusia sebagai Homo aesteticus

Wujud Kebudayaan dibagi menjadi tiga yaitu,
-          Kompleks gagasan, konsep, dan pikiran manusia
-          Kompleks aktivitas
-          Wujud sebagai benda

  • Ø Hubungan Manusia dengan kebudayaan

Manusia menciptakan kebudayaan, setelah itu budaya akan mengatur hidup manusia. Dan manusialah sebagai pelaku budaya. Jadi keduanya merupakan satu kesatuan meski memiliki konteks pengertian yang berbeda.
Jadi budaya itu lahir karena gagasan dan perilaku manusia, dan apa bila budaya telah lahir, generasi penerus akan memakai budaya itu menjadi aturan dan kebiasaan hidup. Yang mana satu budaya akan berbeda dengan budaya yang lain karena manusia memiliki sifat , bertempat tinggal, yang berbeda-beda pula. Denagan pengaruh alam yang sudah jelas juga berbeda.
Oleh karena itu budaya perlu dipertahankan oleh manusia itu sendiri, jangan terpengaruh oleh budaya manusia lain karena belum tentu berdampak baik. Dan jangan sesekali menciptakan budaya buruk, karena jika tercipta akan membawa dampak negative untuk masa hadapan. 

Comments

Popular posts from this blog

Latihan Pascal

Home Learning with RAF and Bunda Millati

LINK BELANJA ONLINE MILLATI